MINIM TERHADAP CARA PROMOSI!! PELATIHAN PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL SEBAGAI SARANA PROMOSI KEPADA UMKM

  • Aug 13, 2023
  • Farizki Daffa Aulana - Manajemen 
  • Reportase KKN

Batang (29/07/23) Dalam upaya meningkatkan daya saing dan eksposur produk lokal, UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) di Indonesia perlu mengadopsi strategi pemasaran yang efektif dalam dunia digital. Salah satu solusi yang dihadirkan adalah program kerja digitalisasi marketing UMKM dengan penunjang media sosial sebagai media promosi. Dengan memanfaatkan aplikasi media sosial, UMKM dapat lebih mudah ditemukan oleh konsumen, meningkatkan kesadaran merek, dan memperluas pangsa pasar mereka.

Pentingnya promosi melalui media sosial semakin terbukti seiring dengan pertumbuhan komunitas online. Melalui konten yang menarik dan beragam, pelaku usaha dapat menjalin koneksi dengan audiens mereka. Hashtag khusus dan tantangan viral juga mampu memicu partisipasi dan keterlibatan, mengarah pada peningkatan visibilitas dan kesadaran.

Para pelaku UMKM yang ada di Desa Sendang jarang sekali yang melakukan promosi dengan menggunakan media sosial, mereka hanya mengandalkan promosi dari mulut ke mulut yang sudah tidak efektif dan tentunya tidak relevan di masa kini. Promosi dengan cara ini tentu menjadi hambatan bagi para pelaku usaha dalam. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya pelaku usaha yang tidak memisahkan keuangan untuk usaha dan keuangan pribadi.

            Menurut salah satu pengusaha keripik talas di Dukuh Sendang Ampel, Ibu Darsini, beliau jarang melakukan kegiatan promosi di media sosial. “Saya jarang sekali mempromosikan dagangan saya lewat media sosial. Saya menggunakan WA hanya sebagai untuk mengirim pesan ke teman dan keluarga,” ujarnya.

            Berdasarkan pernyataan tersebut, Farizki Daffa salah satu mahasiswa KKN UNDIP di Desa Sendang memutuskan melakukan kegiatan pelatihan dan penyuluhan terkait penggunaan media sosial untuk peningkatan promosi kepada beberapa pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) secara individu dengan menggunakan teknik door to door. Pelatihan dilakukan dengan mendemonstrasikan cara menggunakan media sosial (Whatsapp, Instagram, dan Facebook) agar dapat digunakan untuk mempromosikan usaha mereka sendiri.

            Hasil yang diharapkan dari adanya penyuluhan dan pelatihan ini yaitu para pelaku usaha dapat lebih menyadari pentingnya promosi media sosial di era saat ini sehingga dapat meningkatkan penjualan dan secara tidak langsung meningkatkan keuntungan yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan para pelaku usaha.

 

Author: Farizki Daffa Aulana - Manajemen